Dorogoblog terancam "istirahat" dari Dunia Blog

Hari ini mungkin menjadi hari yang berat bagi Daeng. Gimana gak berat, besok Daeng harus ngumpulin BAB III Skripsi Daeng yang gak jauh-jauh dari Perilaku Asertif dengan mengambil subjek mahasiswa mahasiswi toraja di salatiga, trus menanti dengan sabar "para" Dosen" yang terkenal sulit untuk ditemui, setelah itu beres-beres kamar di kosan (abis dah 1 bulan ini nongkrong di kos kawan yang langganan ISP Internet sambil melalui Natal dan Tahun Baru) dan yang terakhir 2 bulan kedepan harus duduk depan Monitor Komputer menyelesaikan Skripsi yang terbengkalai 2 bulan. Wahh... Hari terakhir bebas ngeblog nih, gak sempat lagi deh monitor pemenang Busby SEO Test. Hikzzz.... Meskipun demikian Daeng cukup senang dengan perkembangan Blog Daeng selama 2008 sampai dengan memasuki 2009 ini. Mengenai Busby SEO Test, Daeng tunggu kabar ajalah.

Setelah sebelumnya Daeng mendapat tugas dari Blogvertise untuk menulis artikel tentang Playstation 3, nah tanggal 5 Januari 2009 kemarin komisi dari penulisan artikel tersebut akhirnya dikirim juga ke rekeniing Paypal (sayangnya belum diaktivasi, coba kirim lewat e-gold aja). Lumayan sebagai pemula.


Itu yang pertama, yang kedua tadi sore Daeng iseng-iseng mengecek Alexa Rank blog i ni, kaget juga melihat Alexa Rank sudah mencapai 891.829. Lumayanlah sudah melewati angka 1 juta.


Yang ketiga, Daeng mencoba mengecek Page Rank blog ini.


Lumayan naik 1 peringkat. Sulit juga ya menaikkan Page Rank. Ada yang punya usul gak gimana mempercepat peningkatan Page Rank?
Mau tahu Page rank Blog mu? Cek aja disini.




Check Page Rank of any web site pages instantly:




This free page rank checking tool is powered by Page Rank Checker service

Dan yang terakhir, tadi sore daeng dapat kiriman paket. Amplop putih dengan alamat luar negeri. Dengan sangat penasaran Daeng tidak menunggu lama, langsung robek aja... Ternyata.... Daeng dapat Kartu Debit Master Card dari Payoneer. Wowww....wow...wow.. Norak!! Tapi setelah itu bingung juga mau diapakan kartu ini. Bisa gak ya buat aktivasi PayPal, kalo gak kan percuma. Buat apa lagi kartu ini?
Kira-kira kartunya seperti dibawah ini, cuma Daeng dapatnya dari Friendfinder bukan dari Reviewme. hehehehe....


Ada yang mau dapat kartu seperti diatas? Daftar dulu disini untuk mendapatkan kartu gratis. Monggo....!!!








Share this article :

Ayo berlangganan Lowongan Pekerjaan - Peluang Kerja 2011! Silahkan daftarkan email anda untuk info Lowongan Kerja terupdate dari blog Lowongan Kerja, beasiswa dan peluang usaha ini.


3 Responses to "Dorogoblog terancam "istirahat" dari Dunia Blog"

  1. gravatar Anonim

    Yang pertama, met tahun baru dulu,
    Kedua, selamat sudah dapat kiriman dari BV,
    KEtiga, selamat lagi atas alexa dan PR nya
    Keempat, semoga tambah sukses :)

    Salam

  2. gravatar Anonim

    wah biz ultah ya...selamat ya...btw Teman boleh minta bantuannya? Saya lagi ikut lomba Speedy Blogging Competition 2008, dimana criteria penilaiannya blog adalah harus banyak pengunjung, posting dan komentar. Boleh saya minta komentar dari teman untuk artikel di blog saya? Please….. Kalau Boleh Kunjungi blog saya, hari ini saya posting 3 artikel tolong komentarnya, komentarnya harus berkaitan dengan artikel yang di pilih teman. Ini alamatnya : http://regedit.blog.telkomspeedy.com/ terima kasih banyak.

  3. gravatar Anonim

    untuk paypal ya daeng?

Leave a Reply

Silahkan memberikan komentar di blog Belajar Blog, Psikologi, Bisnis Online, Lowongan Pekerjaan. Kalau ada informasi lowongan pekerjaan atau info peluang usaha, jangan ragu untuk berbagi disini Page Lowongan Kerja on Facebook.
Thanks.

Blog Widget by LinkWithin